Maluku Tengah, Jurnalisme.info-
31 Desember 2025 ,bertempat di gedung Gereja Imanuel ,Jemaat Rehoboth Tananahu ,Dusun Rumalait , berlangsung ibadah akhir tahun ,dipimpin oleh pendeta Trudi Muskitta ,selaku ketua Majelis Jemaat GPM Rehoboth Tananahu Klasis Masohi.
Dalam ibadah akhir tahun ,turut hadir Sangkakala Terompet Jemaat ,,di Gereja Imanuel Dusun Rumalait,Kalasis Masohi.
Diketahui kelompok terompet sangkakala ,diketuai oleh bapak Maks Watimena ,telah membantu pelayanan di jemaat selama kurang lebih 5 tahun ,sejak tahun 2020 .
Bapak Maks Watimena Selaku ketua ,koordinator ,sekaligus Pembina ,ketika di temui media di gedung Gereja Imanuel ,menyampaikan bahwa Sangat bersyukur dapat membantu pelayanan umat di tengah - tengah negeri dan Jemaat. Tuturnya .
Ibadah akhir tahun 31 Desember 2025 ,dalam khotbahnya pendeta Trudi Muskitta menyampaikan bahwa Bangsa Israel dapat terbebas dari perbudakan di Mesir ,itu karena kesetiaan Allah bagi mereka. Bagaimana kita memuji Tuhan. Sehingga makna kehidupan ini adalah Mensyukuri kasih Allah atas penjagaan,penyertaan Kasihnya atas hidup kita . Tuturnya .
Sebentar kita akan meninggalkan tahun yang lama di 2025 dan masuk tahun baru 2026 ,itu pertanda bahwa Tuhan mengasihi kita ,setia kepada umatnya,walaupun seringkali manusia tidak setia kepada Tuhan ,supaya kita tau ,siapakah Allah. Kasih setia Allah tidak pernah gagal dalam kehidupan manusia ,lewat perenungan iman kita kepada Tuhan . Membawa Natsar Syukur kepada Tuhan ,atas keselamatan yang Tuhan berikan kepada kita .Tambahnya .
Sejalan dengan itu ,berlangsung tanggal 4 Januari 2026 di gedung Gereja yang sama ,Gereja Imanuel Dusun Rumalait ,Klasis Masohi . Dalam kutipan Khotbahnya ,Pendeta Trudi Muskitta menyampaikan bahwa secara umum ,Allah menguasai kehidupan ini,Allah tidak hanya menjadi Raja bagi bangsa Israel ,tetapi ia juga menjadi Raja bagi seluruh bumi. Tuturnya .
Dalam kehidupan kita, kita memiliki tanggungjawab kepada Allah,untuk menyatakan semua Kebenaran Allah kepada Dunia ,bagi siapa saja. Ini tanggungjawab moral kita sebagai orang percaya . Sebagaimana yang difirmankan Allah " Bersukacitalah karena Tuhan,hai orang - orang benar ,dan beribadalah bagi namanya yang Kudus . Sebagai orang percaya ,kita harus takut kepada Tuhan dan memuliakan namanya . Tuturnya .
( Ervin ,Maluku Tengah )
