Polri Selalu Hadir di Tengah Masyarakat, Kapolpos Rusip Bersama BKO Brimob Polda Aceh dan Masyarakat Pilar Bergotong-Royong Mengumpulkan Batu Untuk Beronjong Bantalan Jembatan


 ACEH TENGAH, Jurnslisme-

Polri yang pantang menyerah serta selalu hadir di tengah masyarakat pasca bencana banjir dan tanah longsor yang menerjang beberapa Kampung di Kabupaten Aceh Tengah pada 26 Nopember 2025 lalu, Kapolpos Rusip Ipda.Sunarto Polres Aceh Tengah bersama BKO Brimob Polda Aceh bergotong-royong bersama masyarakat mengumpulkan batu untuk Beronjong Bantalan jembatan, Kamis (15/01/2026).

Kegiatan gotong-royong antara Polri dan masyarakat langsung di pimpin.Kapolpos Rusip Ipda.Sunarto.


Batu yang dikumpulkan guna untuk keperluan Beronjong bantalan jembatan yang akan di buat di Kampung (Desa *Red) Pilar Kecamatan Rusip Antara Kabupaten Aceh Tengah.


Jembatan penghubung antara Kampung Pilar dan Pilar Wih Kiri, serta Kampung Tir Mi Ara, yang mana saat ini jembatan penghubung terputus akibat bencana banjir dan tanah longsor pada 26 Nopember 2025 lalu.


Dari pantauan awak media, terlihat kekompakan dan kerjasama antara Polri dan masyarakat saat mengangkat dan mengumpulkan batu yang akan digunakan nantinya untuk Beronjong bantalan jembatan.


Ipda.Sunarto menuturkan," Dengan gotong-royong serta kerjasama antara Polri dan masyarakat terjalin hubungan silaturrahmi , semua pekerjaan berjalan aman dan lancar," ucapnya.


"Polri akan selalu hadir ditengah masyarakat, apalagi saat bencana saat ini, yang mana Polri selalu Mengayomi, melindungi, dan selalu bersama rakyat, dengan pembangunan jembatan ini dapat nantinya berguna serta dapat di lalui oleh masyarakat dengan aman saat melintasi Kampung Pilar, Pilar Wih Kiri, dan Tirmi ara," ujar Ipda.Sunarto.


Turut hadir dalam kegiatan gotong-royong antara Polri dan masyarakat, Reje (Kepala Desa *Red) setempat, aparatur Kampung, dan masyarakat setempat.


Ucapan terima kasih dari warga setempat kepada Polri, khususnya Kapolpos Rusip Polres Aceh Tengah, BKO Brimob Polda Aceh, yang telah hadir dan bergotong-royong bersama warga saat mengumpulkan batu untuk keperluan Beronjong Bantalan jembatan.


"Terima kami ucapkan kepada Polri Kapolpos Rusip Polres Aceh Tengah, dan BKO Brimob Polda Aceh, semoga Allah membalas kebaikan dari Polri, dan selalu diberi kesehatan," tutur warga Pilar.

Liputan:(Alamsyah)

Baca Juga
Lebih baru Lebih lama

Tag Terpopuler

نموذج الاتصال