Kemenhaj Pasaman Komit Memberikan Layanan Terbaik untuk Para Calon Jemaah Haji

Kemenhaj Pasaman Komit Memberikan Layanan Terbaik untuk Para Calon Jemaah Haji

Pasaman,Jurnalisme info.-

Kendati baru seumur jagung dan belum memiliki struktur organisasi dan tata kerja  yang lengkap, Kantor Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) Pasaman menyatakan sudah siap dan selalu komit memberikan layanan terbaik untuk para calon jemaah haji dan umrah.

Kita mengimbau kepada masyarakat Pasaman yang merasa telah memiliki kemampuan dan memenuhi syarat untuk segera mendaftarkan diri sebagai calon jemaah haji dan umrah," ujar Kepala Kantor Kemenhaj Pasaman H. Muksinin S. Ag M. Pd di Lubuk Sikaping, Senin (26/1/2026).

Perlunya segera melakukan pendaftaran, menurut Muksinin, mengingat daftar tunggu (waiting list) jemaah haji yang semakin bertambah banyak dan panjang. Kondisi terakhir, waiting listnya sudah 26 tahun," katanya.

Dengan semakin cepat melakukan pendaftaran, tambah Muksinin lagi, peluang diberangkatkan untuk menunaikan ibadah haji dan umrah tentu akan lebih cepat lagi.

Muksinin juga mengatakan, kendati nilai tukar rupiah terus mengalami pelemahan, biaya untuk.menunaikan ibadah haji nyaris tidak mengalami perubahan berarti. "Masih sekitar Rp25 juta," sebutnya.

Coba, berapa harga emas sekarang?" tanyanya. Muksinin membandingkan dengan tahun 2010 dan 2011, ketika harga emas masih sekitar Rp1 juta/emas. "Biaya penyelenggaraan haji sebanyak itu juga," sebutnya.

Makanya, menurut Muksinin, bagi anggota masyarakat Pasaman yang telah memiliki kemampuan finansial dan memenuhi syarat agar segera melakukan pendaftaran haji dan umrah.

Agar tidak terjebak waiting list yang cenderung semakin bertambah panjang," imbaunya.

Segera daftarkan diri Anda, isteri dan anak-anak kalau merasa sudah memiliki kemampuan dan memenuhi persyaratan untuk menunaikan ibadah haji dan umrah ke Tanah Suci," katanya.

Muksinin juga mengatakan, dengan semakin dini masyarakat mendaftarkan diri sebagai calon jemaah haji, semakin baik, karena melaksanakan ibadah haji dalam usia muda  kondisi fisik sehat dan bugar sehingga potensi memperoleh haji yang makbul dan mabrur dapat tercapai.

Ia juga memohon  dukungan dan doa semua pihak untuk kelancaran pelaksanaan tugas kemenhaj Pasaman dalam menjalankan tugas pelayanan terhadap masyarakat Kabupaten Pasaman

Didukung 4 Personil

Kantor Kemenhaj Pasaman merupakan institusi baru menyusul setelah pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Menteri Haji dan Umrah Kabinet Merah Putih 

Kementerian ini resmi dibentuk pada 8 September 2025, yang merupakan pemecahan dari Kementerian Agama (Kemenag). Sementara Kepala Kemenhaj Pasaman dilantik pada 28 November 2025.

Sejauh ini, Kantor Kemenhaj Pasaman baru didukung sebanyak empat orang personil. Selain Kakan Kemenhaj, juga ada seorang kepala sub bagian tata usaha (TU) dan dua staf.

Keempat personil tersebut merupakan aparatur sipil negara (ASN) di Kantor Kemenag Pasaman, khususnya di Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU).

Muksinin mengakui, institusi yang dipimpinnya masih didukung personil dalam jumlah yang masih terbatas. "Soal pengisian itu, kita masih menunggu petunjuk dari atas," sebutnya.

Tapi satu hal yang bisa dipastikan, menurut Muksinin, dalam waktu dekat akan datang 20 personil untuk memperkuat  Kemenhaj Pasaman.. "Dipastikan pelayanan akan lebih maksimal lagi," katanya. 

(Anjasri,CPIL)


Baca Juga
Lebih baru Lebih lama

Tag Terpopuler

نموذج الاتصال